Anies Baswedan Klaim Malam Pergantian Tahun Baru di Jakarta Kondusif
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan dalam kegiatan patroli pengamanan malam pergantian tahun baru bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadli Imron dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji
JAKARTA--(KIBLATRIAU.COM)-- Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menyebut kondisi ibu kota kondusif saat perayaan malam pergantian tahun baru 2021. Hal itu dikatakan Anies usai melakukan patroli pengamanan malam pergantian tahun baru bersama Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadli Imron dan Pangdam Jaya Mayjen TNI Mulyo Aji."Alhamdulilah kondisi kondusif dan insya Allah akan kondusif sampai hari-hari ke depan," kata Anies di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Sabtu (1/1) dini hari.
Anies mengapresiasi Kodam Jaya dan Polda Metro Jaya yang selalu menjaga stabilitas keamanan di Jakarta. Dia juga mengapresiasi tempat-tempat hiburan, restoran, dan masyarakat yang mematuhi anjuran pemerintah agar
tidak merayakan malam pergantian tahun baru.''Kami apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat," ujarnya.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini mengaku menemukan sejumlah tempat kerumunan saat melakukan patroli. Namun, rata-rata kerumunan tersebut dipicu pengguna kendaraan bermotor. Petugas gabungan dari
Kodam Jaya, Polda Metro Jaya, dan tim Pemprov DKI Jakarta langsung memecahkan kerumunan."Jadi kita secara khusus memecah kerumunan-kerumunan yang terjadi walaupun masih di dalam kendaraan bermotornya," ujar dia.
Memasuki tahun 2022, Anies berharap Jakarta semakin terbebas dari pelbagai bencana. Baik bencana alam maupun bencana nonalam seperti pandemi Covid-19."InsyaAllah di tahun 2022 nanti kita bisa jadikan tahun ini tahun bangkit lebih kuat dan berlari lebih cepat," tutup Anies. (Net/Hen)
Tulis Komentar